M. Dahli, Wakil Ketua Golkar Sumut Berbagi Sembako
BERITAKARYA, MEDAN – Wakil Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara, M Dahli membagikan 250 goni beras kepada masyarakat Kelurahan Glugur Darat 1 dan 2 Kecamatan Medan Timur, Senin (23/8/2021).

“Ya, ada sebanyak 250 goni isi 10 kg yang telah kita bagikan untuk masyarakat. Semoga ini bisa sedikit membantu meringankan beban masyarakat yang kini tengah kesulitan akibat pandemi Covid,” ujar M Dahli.

Ia mengaku, kegiatan sosial yang dilakukan para kader Golkar merupakan instruksi dari Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara, H. Musa Rajekshah dengan mengusung slogan ‘Golkar Peduli Golkar Berbagi’.

“Untuk itu, kita pun mengharapkan, setiap kader yang berada di kabupaten/ kota lainnya dapat melakukan hal serupa. Sehingga Partai Golkar bisa menjadi lebih dekat dengan masyarakat,” sebut M Dahli, sembari berharap di bawah kepemimpinan Musa Rajekshah, Partai Golkar Sumatera Utara menjadi pemenang.(*/js)