Peringati Hari Menabung Indonesia, Musa Rajekshah: Satu Rekening Satu Pelajar…

BERITAKARYA.COM, MEDAN – Untuk membangun pondasi perekonomian bangsa, setiap anak harus diedukasi untuk menabung sejak dini. Hal itu disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Sumut H Musa Rajekshah dalam Webinar Indonesia Menabung.

“Dalam webinar literasi keuangan, satu rekening satu pelajar, memperingati hari Indonesia menabung, saya menyampaikan kepada peserta didik secara daring bahwa bangsa yang maju adalah bangsa yang bisa membangun pondasi perekonomiannya,” katanya dalam keterangan tertulis, Selasa (24/8/21).

Musa Rajekshah mengatakan, dari usia dini kita ingin anak-anak menabung untuk mengejar impian. Karenanya kegiatan satu rekening satu pelajar sangat penting, agar anak-anak kita bisa disiplin mengelola diri sendiri dan keuangan.

“Dulu saat saya sekolah, untuk menabung pihak bank harus sampai datang seminggu sekali. Sebelum itu, orang tua kita menabung dengan menggunakan celengan. Artinya di era digital ini, kegiatan menabung sudah bisa lebih mudah,” ucapnya.

“Mulai dari sekarang anak-anak harus mulai membiasakan diri untuk menabung. Agar anak-anak bisa belajar mempersiapkan ekonominya, selain ilmu untuk meraih cita-cita. Pendidikan anak-anak harus berkualitas. Semoga bangsa ini bisa lebih baik kedepannya,” tandasnya. (*/ht)

Tinggalkan Balasan