Musa Rajekshah Minta Kader Golkar Lebih Kompak di Musdalub Labura

Beritakarya.com- Ketua DPD I Partai Golkar Sumatera Utara, H Musa Rajekshah membuka secara resmi Musyawarah Daerah Luarbiasa (Musdalub) Partai Golkar Labuhan Batu Utara (Labura) di Hotel Atsari, Parapat, Simalungun, Rabu (20/10/2021).

Dalam kesempatan itu, H Musa Rajekshah meminta kepada para kader Partai Golkar Labura untuk selalu menjaga kekompakkan. Terlebih lagi dalam hal mengejar target 2 juta kader Partai Golkar Sumut di tahun 2024.

“Saya ingin, Golkar di seluruh kabupaten kota mampu mencapai target, memenangkan Pileg dan Pilkada di tahun 2024. Menuju itu, kita harus ada persiapan mulai sekarang. Makanya, kekompakkan harus tetap dijaga,” ujarnya.

H Musa Rajekshah mengakui untuk mencapai target tersebut tak semudah mengucapkannya. Bukan tidak mungkin dalam pelaksanaannya nanti, akan ada permasalahan baru. “Tapi saya harap, dalam memecahkan masalah yang bakal muncul nanti, jangan sampai ada perpecahan diantara kita,” paparnya.

Dalam kesempatan itu, H Musa Rajekshah mengapresiasi digelarnya Musdalub Partai Golkar Labura yang dihadiri oleh Ketua DPD II Partai Golkar Deli Serdang, H Hamdani Syahputra bersama Bendahara, Muhammad Dahli dan pengurus Partai Golkar Sumut lainnya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua Panitia Penyelenggara, Riza Fahrumi Tahir yang telah melaksanakan Musdalub Golkar Labura. Saya berharap, Musdalub Partai Golkar Labura berjalan dengan lancar, aman dan tertib. Akhirnya, dengan membaca bismillahi rohmani rohim, Musdalub Partai Golkar Labura saya buka secara resmi,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia Penyelenggara Musdalub Partai Golkar Labura, Riza Fahrumi Tahir melaporkan bahwa Musdalub tersebut diikuti oleh seluruh pemilik hak suara yang berasal dari pengurus Partai Golkar Labura, Pimpinan Kecamatan (PK) Golkar Labura, organisasi partai dan sayap partai. Totalnya, ada 38 suara.

“Walau pun pemilihnya ada 38 orang, namun yang hadir kemari mencapai 150 orang. Hal ini membuktikan, antusias kader Golkar Labura sangat tinggi dalam mengikuti pesta demokrasi Partai Golkar Labura,” paparnya.

Sementara itu, Plt Ketua DPD II Partai Golkar Labura, Hendri Yanto Sitorus mengatakan sebelum Musdalub tersebut digelar, pihaknya telah melakukan konsolidasi kepada seluruh PK, Hasta Karya dan Dewan Pertimbangan Partai Golkar Labura.

Dalam konsolidasi tersebut, selain bertujuan untuk menyukseskan Musdalub Partai Golkar Labura, pihaknya juga telah membahas tentang pola meraih target 2 juta kader.

“Minimal, kita harus mendapatkan 60 ribu kader Golkar di Labura. Dan, strateginya sudah kita atur selama saya diamanahkan menjadi Plt Ketua DPD II Partai Golkar Labura. Siapa pun yang akan menjadi Ketua DPD II Partai Golkar Labura nanti, saya harap bisa menjalankan strategi tersebut,” paparnya.

Ketua DPD I Partai Golkar Sumut, H Musa Rajekshah memotong kue ulang tahun HUT Partai Golkar ke- 57. (Foto: beritakarya.com/ emo)

Dalam Musdalub Partai Golkar Labura tersebut, H Musa Rajekshah berkesempatan memotong kue ulang tahun HUT Partai Golkar ke- 57. (*/ di)

Tinggalkan Balasan